Wednesday, August 7, 2013

Seiring Gema Takbir

"Allaahu Akbar.. Allaahu Akbar
Laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar
Allaahu akbar walillaahil hamd"


Ketika suara takbir menggema keseluruh jagad raya, mengisyaratkan datangnya hari kemenangan dan kefitrahan jiwa setelah sebulan berjuang melawan hawa nafsu. Bulan dan bintangpun tak henti-hentinya bertakbir dan bertasbih memuliakan Allah sang pemilik alam semesta ini. Suaranya indah nan syahdu melebihi indahnya rangkaian melody dalam orkestra yang pernah kudengar.

senjapun berganti malam l sumber gambar

Ramadhan segera pergi meninggalkan kita bersama berjuta kenangan manis. Rasanya seperti baru kemarin Ramadhan hadir memberi kesempatan untuk berpesta amal dan pahala. Rasanya baru kemarin Allah Ta'ala menggelar pesta yang Maha megah dengan mengundang hambanya untuk menghadirinya. Banyak menu hidangan yang ditawarkan berupa taufik, rahmat dan hidayah serta limpahan pahala dan berjuta kenikmatan tersaji dipesta Ramadhan.

Allah Ta'alla Membagikan voucer pahala yang nilainya tujuh puluh kali lipat dari bulan-bulan biasanya. Tidurnya bernilai ibadah, diamnya bernilai dzikir, bau mulut orang yang berpuasa harumnya melebihi minyak kasturi. Dan luar biasanya bagi yang mampu meraih Lailatul Qodr bernilai kebaikan selama seribu bulan. Semoga Kita semua masih diberi kesempatan untuk menghadiri pesta-Nya di tahun yang akan datang. Aamiin.

Musim selalu berganti, senjapun berganti malam dan heningnya malam bisa sirna teriring terbitnya matahari pagi. Tetapi dosa dan kesalahan tidak akan sirna sebelum ada kata maaf yang terucap. Untuk itu di hari nan fitri ini ingin kusampaikan sebaris kalimat sebagai ungkapan rasa hati. 


Atas nama pribadi dan atas nama admin


Mengucapkan:

"Selamat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1434 H.
Mohon dimaafkan segala salah dan khilaf, baik yang terlahir maupun bathin"


"Taqabbalallahu minna waminkum"



Artikel Media Macarita Sejenis

Categories: ,

15 comments:

"Setelah dibaca silakan berikan komentar sesuai isi posting. Karena isi posting sopan maka diharap komentarnya juga sopan dan tidak menulis komentar spam yang tidak ada hubungannya dengan posting. Maaf jika komentar OOT terpaksa kami hapus."

  1. Mhn mf lhr batin mas...
    Tqobblallahuminna waminkum tqabbal yaa karimmm....baarakallah ;)

    ReplyDelete
  2. Selamat Idul Fitri juga ya Mas, mohon di maafkan jika ada salah.

    ReplyDelete
  3. Minna Wa Minkum Taqobbal Ya Kariim :)Mohon maaf lahir batin ya kang mas budhi :)

    ReplyDelete
  4. mohon dimaafkan lahir dan batinnya ya kang bud :)

    ReplyDelete
  5. saya juga ikut mengucapkan mohon maaf lahir dan batin

    ReplyDelete
  6. alhamdulillah - selamat idul fitri dan mohon maaf lahir bathin - salam blogger dan sukses selalu

    ReplyDelete
  7. Minta maafnya doubel deh mas. Baru baca tulisan yang ini.

    Ramadhan kemaren mmg banyak kenangan manis. I miss Ramadhan already.

    ReplyDelete
  8. Taqabbalallahu minna waminkum
    Selamat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1434 H.
    Mohon Maaf lahir dan bathin

    ReplyDelete
  9. saat.terindah.adalah.idul.fitri

    ReplyDelete
  10. mohon maaf lahir dan batin juga mas insan, maf kalau ada kata2 yang salah selama berkomen

    ReplyDelete
  11. Minal aidzin wal faidzin ya kakak, marilah mulai kembali dari Nol.

    ReplyDelete
  12. Taqoballahu minna wa minkum
    Maaf lahir dan batin mas :)

    ReplyDelete
  13. Perasaan udah minal aizin wal faizin deh sama Mas Insan, eh ternyata bukan di sini, tapi di media lainnya. Hehe. Jadi, biar lebih afdol, apalagi udh sampai di 'rumah' mas Insan yang adem ini, mo ngucapin 'mohon maaf lahir dan batin' lagi ah!

    Maafkan salah dan dosa2ku ya, Mas! :)

    ReplyDelete